GURU JUGA BELAJAR
GURU JUGA BELAJAR
Oleh Dra. Sri Pujiastuti, M.M
Kepala Perpustakaan SMA Negeri 1 Adipala

Mengakhiri tahun 2022 dan menyambut semester dua tahun pelajaran 2022/ 2023 SMA Negeri 1 Adipala menyelenggarakan kegiatan “Workshop Peningkatan Kompetensi Guru dalam Implementasi Kurikulum Merdeka”. Workshop yang akan berlangsung sampai hari Kamis tanggal 29 Desember 2022 diikuti oleh seluruh guru dengan mengundang nara sumber Dwi Sucipto, S.ST,M.M Kepala Seksi SMA Cabang Dinas Wilayah X, A. Ira Nugrohoningsih, S.Pd, dan Puryanti, S.Pd, M.Pd.
Dalam sambutannya, Kepala SMA Negeri 1 Adipala, Siti Aisiyah Nurhayati, S.Sos. mendorong guru untuk selalu belajar dan meningkatkan kompetensi diri diantaranya dengan mengikuti workshop yang kali ini bertujuan untuk memberikan pembelajaran berdiferensiasi dan kiat-kiat menyusun aksi nyata pada platfom merdeka mengajar.
Sementara itu, Dwi Sucipto, S.ST,M.M memberikan apresiasi pada para guru SMA Negeri 1 Adipala yang telah mengorbankan waktu cutinya untuk meningkatkan kompetensinya. Diharapkan dengan adanya workshop ini pelayanan terhadap peserta didik akan lebih maksimal sebagai pertanggungjawan kepada orangtua, masyarakat, bangsa dan negara.
Dalam pengisian materi workshop, Nara Sumber mengingatkan untuk kembali pada tugas pokok pendidik yang terangkum dalam tujuan pendidikan yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa dan membangun akhlak mulia dimulai dari diri sendiri dengan memberikan teladan dalam tutur kata, sikap, dan perilaku.
Adipala, 27 Desember 2022
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Artikel Lainnya :
- Dokumen Perencanaan Buku Teks Pendamping 2022
- “Smania Got Talent
- KERJA BAKTI BERSAMA KEPALA SEKOLAH
- SI IDOLA (Sistem Informasi SMA Negeri 1 Adipala)
- Pendidikan Sebagai Investasi Jangka Panjang
Kembali ke Atas


